Serda Mashur Babinsa 0826-01 Kota Pamekasan, Berikan Pendampingan Penyaluran BLT-DD 

    Serda Mashur Babinsa 0826-01 Kota Pamekasan, Berikan Pendampingan Penyaluran BLT-DD 

    Pamekasan - Serda Mashur Babinsa Kelurahan Teja Timur dan Babinkamtibmas Aipda Musdari berikan pendampingan penyaluran Bantuan langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) bulan  1, 2 dan 3 yang disalurkan pada bulan April 2022 di Balai  Desa Teja Timur, Selasa (19/04/2022).

    Serda Mashur mengatakan bahwa, kegiatan pendampingan tersebut untuk memonitoring penyaluran BLT-DD di wilayah desa binaannya, dengan tujuan kegiatan berjalan dengan tertib, lancar serta mentaati protokol kesehatan.

    Dikatakan Serda Mashur, penyaluran BLT-DD pada bulan April ini merupakan bantuan pada bulan 1, 2 dan 3 yang disalurkan pada bulan April 2022 kepada 94 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang ada di Desa Teja Timur, dengan masing-masing menerima sejumlah RP. 900.000, -.

    Serda Mashur juga meminta kepada masyarakat penerima manfaat, bantuan BLT-DD ini bisa dimanfaatkan dan digunakan sebaik mungkin, terlebih untuk memenuhi kebutuhan pada bulan ramadhan dan lebaran nantinya.

    "Kepada keluarga penerima manfaat kami berharap BLT-DD ini dapat digunakan sebaik mungkin untuk menambah kebutuhan dibulan puasa dan lebaran nanti." Ucapnya.

    Kepala Desa Teja Timur Aminullah, S.Sos mengatakan bahwa, BLT-DD ini diserahkan kepada warga Desa Teja Timur yang kurang mampu, serta terdampak akibat pandemi virus Covid-19.

    "Saya berharap dengan adanya bantuan ini dapat mengurangi beban masyarakat apalagi disaat menghadapi lebaran, " harap Aminullah. (makruf)

    Pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Sukseskan Herd Immunity Polres Pamekasan...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0826-08 Palengaan Bagi-Bagi Takjil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama

    Ikuti Kami